Tingkatkan Performa Bisnis Kamu dengan eVoucher - iSeller Blog

Tingkatkan Performa Bisnis Kamu dengan eVoucher

Kamu mungkin sudah sering mendengar tentang sistem pemberian voucher toko kepada pelanggan. Tidak heran karena sistem voucher toko ini memiliki banyak benefit yang bisa meningkatkan performa bisnis kamu. Nah, zaman sekarang ini voucher lebih sering diberikan secara digital atau yang biasa disebut dengan eVoucher. Cara mengelolanya-pun sekarang semakin mudah. Pelajari yuk benefit penggunaan eVoucher di toko kamu serta tips pengelolaannya!

1. Menarik Pelanggan Baru

Pemberian eVoucher ini bisa kamu manfaatkan loh untuk menarik pelanggan baru. Kamu bisa mengadakan program promosi dimana pelanggan yang baru mendaftar sebagai member toko akan mendapatkan eVoucher. Dengan demikian, pelanggan-pelanggan baru akan lebih tertarik untuk coba berbelanja di toko kamu karena akan mendapatkan benefit lebih.

2. Meningkatkan Kesetiaan Pelanggan

Tidak hanya pelanggan baru, eVoucher juga bisa meningkatkan rasa cinta pelanggan lama terhadap toko kamu. Kamu bisa menciptakan program loyalitas pelanggan dengan menggabungkan sistem poin loyalti dengan voucher. Sebagai contoh, pelanggan bisa mengumpulkan poin loyalti dari pembelanjaan reguler dan menukarkan poin yang sudah dikumpulkan dengan eVoucher toko kamu. Dijamin pelanggan akan semakin setia berbelanja deh!

3. Bisa Digunakan untuk Marketing Campaign

Ketika toko kamu mengadakan marketing campaign, kamu bisa banget loh menggunakan eVoucher toko kamu sebagai bagian dari campaign kamu. Kamu bisa mengadakan photo contest di social media untuk meningkatkan engagement sebagai contoh, lalu memberikan eVoucher sebagai hadiah kepada pemenang contest kamu. Kamu bisa mengatur agar eVoucher yang diberikan hanya bisa digunakan di toko kamu saja sehingga pemenang mau tidak mau tetap harus berbelanja ke toko kamu untuk menggunakan eVoucher yang didapatkannya. Selain meningkatkan engagement, kamu juga bisa meningkatkan penjualan toko dengan melakukan upselling saat pelanggan datang ke toko. Asik kan?

4. Meningkatkan Penjualan Cabang Tertentu

Kalau bisnis kamu memiliki banyak cabang, tentunya tidak semua cabang memiliki performa yang sama. Bisa saja ada cabang yang performanya lebih buruk daripada cabang lainnya. Nah, kamu bisa memanfaatkan eVoucher untuk meningkatkan penjualan cabang tersebut. Sebagai contoh, kamu bisa memberikan eVoucher yang hanya bisa digunakan di cabang tersebut. Dengan begitu performa cabang akan meningkat.

5. Bisa Dikelola Dengan Lebih Mudah

Jika toko kamu masih menggunakan voucher fisik, kamu akan lebih ribet mengelolanya karena bisa saja hilang, rusak atau bahkan robek. Selain itu kamu jadi harus memiliki daftar voucher manual, selalu mencatat kode voucher yang keluar dan lain sebagainya. Ribet banget dan rawan terjadi kesalahan. Nah, dengan menggunakan eVoucher kamu tidak perlu repot-repot membuat voucher fisik karena yang perlu kamu lakukan hanyalah membuat kode voucher untuk pelanggan. Pengelolaannya juga serba digital dan otomatis menggunakan iSeller yang sudah mendukung sistem eVoucher. Kamu bisa membuat daftar voucher secara digital dan bahkan bisa dikelola dalam bentuk grup-grup voucher. Mudah banget kan?

Jadi untuk kamu yang lagi kehabisan ide untuk meningkatkan performa bisnis kamu, bisa banget coba terapkan sistem eVoucher ini. Untuk pengelolaannya ada #SahabatJualan kamu disini yang akan membantu. Kunjungi juga website kami untuk mempelajari beragam solusi yang akan membuat pengelolaan bisnis kamu semakin efisien. Jangan lupa juga untuk selalu berlangganan blog kami ya! Cheers!

Leave a Reply

Discover more from iSeller Blog

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading